PMI Bireuen Gelar Diklatsar KSR Umuslim

KoranBireuen-Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bireuen menggelar kegiatan Pendidikan dan Latihan Dasar (Diklatsar) angkatan 9 Unit Kegiatan Mahasiswa Korps Sukarela (UKM KSR) PMI Universitas Almuslim (Umuslim). Kegiatan tersebut berlangsung di Bumi Perkemahan Krueng Simpo, Kecamatan Juli.

Ketua PMI Kabupaten Bireuen, Edi Saputra, didampingi sejumlah panitia pelaksana kegiatan di lokasi Diklat, kepada KoranBireuen, Sabtu (28/1/2017) mengatakan, Diklatsar UKM KSR PMI Umuslim Kabupaten Bireuen diikuti 9 peserta yang dilaksanakan selama 9 hari.

“Awalnya peserta 12 orang. Namun karena alasan kesehatan, 3 orang lagi tidak bisa melanjutkan ke tahap selanjutnya. Dan Diklatsar ini akan berakhir besok,” kata Edi Saputra.

Edi Saputra yang kerap disapa Edi Obama ini kepada peserta mengharapkan, agar dapat mengikuti seluruh materi latihan dengan sungguh-sungguh sampai selesai. Sehingga menjadi relawan yang siap diterjunkan disaat terjadi bencana.

“Karena dari Diklat ini adek-adek mendapatkan banyak ilmu dan pengalaman yang bermanfaat bagi diri sendiri dan orang lain. Sehingga menjadi relawan kemanusiaan yang tangguh dan tanggap terhadap bencana,” pesan Edi Obama. (Rizanur - Koranbireuen.com)
Share this video :
 
About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber
. Design by: Fachrul Razi
Copyright © 2017. aceh Live - All Rights Reserved